reporter-channel – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo turut merespon jalannya proses hukum kasus pemerasan Firli Bahuri di Polda Metro Jaya.
“Saya kira proses sudah berjalan, kemarin sudah disampaikan ada tahapan pra-peradilan yang akan ditempuh,” ucap Listyo.
Dikabarkan Firli Bahuri akan menempuh jalur praperadilan, maka dari itu Kapolri minta jajarannya untuk bersiap menghadapi praperadilan. mantan Ketua KPK itu.
“Tentunya juga dari penyidik juga harus mempersiapkan sebaik-baiknya. Sehingga pada saat proses itu berjalan, penyidikannya bisa dipertanggung jawabkan. Saya kira itu normatif dan SOP-nya memang seperti itu,” tambahnya.
Seperti diketahui, Firli Bahuri ditetapkan penyidik Polda Metro Jaya sebagai tersangka kasus pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo saat menangani kasus korupsi di tubuh kementerian pertanian pada Rabu (22/11/2023).