reporter-channel – Di artikel ini kami berbagi pengalaman liburan ke Air Terjun Pelangi atau lebih dikenal dengan nama Curug Cimahi. Terletak sekitar 20 Km dari Kota Bandung, tepatnya di Desa Kertawangi, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Curug ini merupakan yang tertinggi di wilayah Bandung, Jawa Barat, dengan ketinggian 87 Meter. Nama Cimahi yang disematkan berasal nama sungai yang mengalir di bawahnya.
Perjalanan kami dimulai dari Jakarta menggunakan kereta turun di Stasiun Cimahi, Jawa Barat. Dari Stasiun Cimahi lanjut naik angkutan kota (Angkot) berwarna Ungu jurusan Stasiun Cimahi – Pasar Atas Parongpong dengan tarif Rp.12.500. Setelah 1 jam perjalanan, rute semakin lama semakin menanjak dan pemandangan yang luar biasa. Untuk menuju ke Curug Cimahi naik Angkot lagi dari simpang Citeureup jurusan Cisarua melewati Universitas Advent Indonesia, Jl Kolonel Masturi, Batas Kecamatan Cisarua.
Jika menggunakan bus umum, naik jurusan Bandung turun di terminal lalu nyambung Angkot ke Terminal Ledeng. Dari Terminal Ledeng lanjut angkot ke Terminal Parongpong. Di Terminal Parongpong naik Angkot jurusan Cisarua atau Curug Cimahi. Sedangkan naik bus jurusan Padalarang, nyambungnya angkot jurusan Terminal Parongpong turun di Curug Cimahi.
Kalau traveler menggunakan kendaraan pribadi bisa mampir dulu ke Kota Bandung. Dari situ melalui Lembang jaraknya tinggal 9 Km lagi. Lanjut terus ke Parogpong terus ke arah Terminal Cisarua melewati Universitas Advent dan sampai deh di Curug Cimahi.
Harga tiket masuk kawasan Curug Cimahi Rp. 15.000/perorang (weekday) dan Rp20.000/perorang (hari libur). Sementara untuk tarif parkir Sepeda Motor dikenakan Rp. 3.000, sedangkan Mobil Rp. 5.000.
Setelah beli tiket masuk kita akan diarahkan menuju curug yang jalannya menurun cukup curam dengan jumlah anak tangga lumayan banyak dan licin. Setelah masuk kita akan melintasi banyak pohon rindang, monyet liar dan beberapa tempat untuk berfoto.
Sesampai kami di curug terdapat warung yang menjual aneka makanan, minuman, toilet dan musholla. Untuk yang belum terbiasa tracking atau jalan jauh sebaiknya menyiapkan fisik yang sehat dan bekal yang cukup.