reporter-channel – Seorang sopir ambulance RSUD Professor Kandou, Manado, saat melintas di jalan raya dengan membawa jenazah Covid-19 diserang warga.
Ambulans dicegat saat menghantar jenazah ke pemakaman khusus penderita Covid-19 di Desa Talawaan Bajo, Kecamatan Woru, Kabupaten Minahasa Utara, Sulawesi Utara. Beruntung, keluarga jenazah segera datang dan mobil ambulans diizinkan lewat.
Namun seperti ada dendam dengan mobil ambulance, setelah kembali dari mengantarkan jenazah dan hendak ke RSUD Profesor Kandou, di dalam perjalanan dicegat kembali, kacanya dipecahkan, dilempari batu dan sopirnya dipukul.